Chiang Mai adalah salah satu kota budaya yang terbesar di Thailand Utara. Letaknya berdekatan dengan kota Chiang Rai, keduanya berada di perbatasan Laos, Myanmar, dan Kamboja. Jika teman-teman ingin berwisata ke situs-situs sejarah dengan pemandangan menyegarkan dalam perjalanannya, Chiang Mai adalah kota yang tepat. Banyak festival kebudayaan yang diadakan di kota ini, selain itu juga banyak wisata alam. Mengingat di Chiang Mai letak datarannya lebih tinggi dari pada Bangkok dan banyak ekowisata, sehingga daerah Chiang Mai memiliki udara yang sejuk.
Ada beberapa pilihan yang bisa teman-teman pertimbangkan untuk perjalanan menuju Chiang Mai dari Bangkok, yaitu:
- Teman-teman bisa menggunakan kereta dengan terdapat 5x keberangkatan sehari yaitu keberangkatan siang pukul 18.30 dan 12.45 keberangkatan malam pukul 18.10 19.35 dan 22.00 dengan kisaran harga 271 Baht hingga 1453 Baht tergantung kelas kereta yang teman-teman pilih. Boma menyarankan teman-teman menggunakan kereta malam, karena bisa liat sunrise yang indah diperjalanannya, serta teman-teman bisa menghemat waktu malam dengan melakukan perjalanan. Kereta berangkat dari stasiun Hualamphong dengan waktu perjalanan selama 11 hingga 15 jam dan tiba di stasiun Chiang Mai. Ada 4 jenis kereta yang berangkat menuju Chiang Mai, yaitu Special Express Train 5, Rapid Train 35, Sprinter Diesel Rail Car 907, dan kereta kelas 2 dengan AC THB471 yang sudah termasuk kotak makan siang.
- Teman-teman juga bisa menggunakan bus langsung menuju ke Chiang Mai. Sebenarnya teman-teman bisa berangkat dari beberapa terminal namun mengingat keamanan dan meminimalisir penipuan harga tiket, Boma menyarankan teman-teman berangkat dari terminal Mo Chit di Bangkok Pusat bukan dari Khao San karena di Khao San harganya lebih mahal. Bus yang melakukan perjalanan ke Chiang Mai adalah Sombat Tour dan Chayasit dan tiketnya dapat dibeli di stasiun Mo Chit dengan harga 600-700 Baht tergantung kelas yang teman-teman pilih. Bus berangkat setiap jam dengan jam operasional pukul 05.30 hingga 22.00 dan waktu yang dibutuhkan untuk perjalanannya sekitar 9 jam hingga 12 jam tergantung tingkat kepadatan jalanan. Bus tersebut difasilitasi dengan air conditioner dan toilet di dalam bus, juga kursi yang nyaman.
Tips
Apapun transportasi teman-teman gunakan saat melakukan perjalanan dari Bangkok ke Chiang Mai, gunakanlah pakaian yang nyaman. Meski keamanan disana bisa dibilang cukup terjamin, tidak ada salahnya teman-teman tetap mawas diri terhadap barang-barang berharga. Semua jenis transportasi pun cukup bersih dan nyaman.
Pastika teman-teman mendatangi pasar malam di Chiang Mai, terutama di pinggiran sungai nya, karena denger-denger dari temen Boma, disana banyak dijual barang-barang elektronik dengan harga miring, katanya sih barang selundupan. Asal jangan hati Boma ikut diselundupin aja yah hihihihi