Setelah membahas panduan naik kereta di Jepang dengan JR Pass, kali ini saya mau bawa anda ketemu dengan tokoh lucu yang satu ini. Jepang merupakan surganya para penggemar manga (Jepang : Komik) dan anime. Ada beberapa manga maupun anime Jepang yang sangat terkenal di dunia maupun di Indonesia, dan salah satunya adalah Doraemon. Doraemon adalah sebuah karakter anime berbentuk sesosok robot kucing dari abad ke 22 yang kembali ke masa lalu untuk membantu seorang anak remaja bernama Nobita Nobi. Setelah perkenalannya dengan Nobita, Doraemon kemudian berkenalan dengan teman-teman Nobita, seperti Shizuka Minamoto, Takeshi (Gian), dan Suneo. Cerita kemudian berlanjut dengan berbagai macam pengalaman dan petualangan yang terjadi antara Daraemon dan anak-anak ini. Komik Doraemon kemudian dibuat versi animenya dan disiarkan pertama kali pada bulan Desember di tahun 1969. Jika Anda adalah penggemar berat manga atau anime Doraemon, maka museum Fujiko F. Fujio adalah salah satu museum yang harus Anda kunjungi selama liburan di Jepang. Nama museum ini diambil dari nama dua sahabat yang menciptakan karakter Doraemon, yaitu Hiroshi Fujimoto dan Motoo Abiko. Walaupun keduanya kemudian berpisah, Fujimoto terus membuat manga Doraemon dan karakter manga lainnya dengan tetap menggunakan nama Fujiko F. Fujio.
Museum ini kemudian dikenal dengan sebutan Musuem Doraemon, walaupun di dalam museum ini bukan hanya terdapat karakter Doraemon, namun banyak juga karaktek-karaktek atau manga serta anime lainnya karya duo sahabat Fujiko ini. Namun, karena memang karya Fujiko yang fenomenal dalam artian sangat terkenal adalah Doraemon, maka museum ini sering di sebut dengan nama Musuem Doraemon. Museum Fujiko F. Fujio atau Musuem Doraemon ini dibangun di daerah pinggiran kota Kawasaki, yang merupakan tempat tinggal Fujiko. Museum ini dibangun untuk mengingat sosok Fujiko F. Fujio, terutama Hiroshi Fujimoto yang meninggal pad tahun 1996 di usia 62 tahun.
Museum ini sangat mudah diakses dari stasiun Naborito (untuk ke Naborito, Anda bisa menaiki express train dari stasiun Shinjuku, harganya 240 yen atau sekitar Rp 24.800 dengan lama perjalanan 20 menit), karena terdapa bus antar-jemput yang sudah disediakan oleh museum. Bus antar jemput yang bergambar Doraemon ini berangat setiap 15 menit sekali dengan biaya 200 yen (sekitar 20.700 Kurs Indonesia). Tapi jika Anda yang mau menghemat, Anda bisa berjalakan kaki selama 20 menit dari stasiun Naborito ke Fujiko F. Fujio Museum.
Ketika Anda memasuki museum ini, Anda bisa melihat semua manga maupun anime karya Fujik Fujio selain Doraemon, seperti P-Man (film kartun yang dulu juga sempat di putar di salah satu TV swasta Indonesia setiap hari minggu), Little Ghost Q-taro dan masih banyak lagi karakter-karakter yang memenuhi museum ini. Naik ke lantai dua, Anda dapat melihat replika ruang kerja Hiroshi Fujimoto. Replika ruangan ini dibuat dengan sangat teliti, lengkap dan disusun sama persis seperti ruang kerja yang dipakai sewatu Fujimoto masih hidup. Selain itu, Anda juga bisa melihat lebih dari 50 ribu sketsa Doraemon yang belum pernah ditampilkan secara umum sebelumnya.
Sedangkan di atap museum, terdapat beragam patung dan boneka Doraemon beserta teman-temannya. Selain itu juga ada kafetaria yang menawarkan minuman bernama Dora-latte, yaitu latte yang permukaannya bergambar Doraemon. Oh iya, ada juga replika Pintu Kemana Saja.
Untuk mengunjungi museum ini, Anda harus melakukan pembelian tiket masuk museum yang hanya berada di minimarket Lawson di seluruh Jepang, dengan kata lain tiket tidak tersedia di museum. Namun Anda bisa membeli tiket ini secara online di website resmi Lawson yang berbahasa Jepang (walaupun begitu, Anda tetap harus ke Lawson untuk mengambil tiketnya, karena tidak terdapat jasa delivery). Sedikit ribet memang, belum lagi museum ini hanya memiliki 4 kali waktu kunjungan dalam satu hari, yaitu pada jam 10:00, 12:00, 14:00, dan 16:00 waktu setempat. Sehingga, harus memilih waktu dan tanggal yang sudah disediakan.
Harga tiket masuk museum untuk orang dewasa adalah 1000 yen (sekitar 103.300 Rupiah Indoneisa), remaja dari usia 12-18 tahun 700 yen (sekitar 72.300 Rupiah Indoneisa), untuk anak-anak usia 4-11 dikenakan biaya 500 yen (sekitar 51.700 Rupiah Indoneisa), dan untuk anak-anak di bawah usia 4 tahun tidak dikenakan biaya masuk (gratis).
Jika Anda berencana pergi ke Jepang ada musim liburan dan ingin menikmati kegembiraan Anda dengan Doraemon di museum ini, maka ada baiknya Anda mem-booking tiket masuk musuem satu bulan sebulan bulan keberangkatan Anda (ini yang disarankan pengurus museum), karena pada musim liburan, akan diberlakukan pembatasan pengunjung dalam kuota-kuota tertentu.
[AdSense-A]
1 Comment
[…] Bersantai di Kiyosumi Gardens Bertemu dengan Doraemon di Fujiko F. Fujio Museum […]
Comments are closed.