Mau liburan ke Jepang yang jauh dari hiruk pikuk kota? tentu saja bisa dan coba deh mampir ke Arashiyama dijamin anda akan menikmati sekali tiap langkah yang anda lakukan di kawasan ini.
Halo nama saya Bima dan terima kasih sudah berkunjung ke blog Bomanta.com, saya membuat blog ini sejak tahun 2010 dan ditujukan untuk semua teman-teman yang suka dengan aktivitas jalan-jalan dan makan-makan.
Setelah kemarin saya membahas tentang acara jalan-jalan saya ke Hiroshima kali ini saya akan berbagi cerita tentang segala keindahan Arashiyama yang terkenal tidak hanya dengan hutan bambunya melainkan banyak sekali tempat wisata yang sayang kalau tidak anda kunjungi.
Liburan ke Jepang Anda Akan Lebih Damai Kalau Mampir ke Arashiyama
Arashiyama sendiri memiliki arti pegunungan sebelah barat dimana merupakan daerah ini merupakan salah satu destinasi utama yang ada di Kyoto. Selain kawasan Higasiyama maka pemandangan di sekitar Arashiyama ini sangat indah yang didominasi oleh warna hijau ketika musim panas.
Adanya pegunungan yang menjadi pagar dari kawasan ini membuat Arashiyama terasa sangat sejuk dan damai ketika anda datangi. Secara umum ada beberapa tempat yang selalu menjadi favorit bagi para wisatawan yang berkunjung yaitu:
1 – Hutan Bambu Arashiyama
Hutan bambu Arashiyama merupakan komplek taman dengan jalan setapak yang di lindungi dan dirawat secara khusus. Sangat mudah menemukan tempat ini karena jutaan foto tentang hutan bambu yang cantik ini bertebaran di internet.
Jika suatu saat anda berjalan di tengah hutan bambu ini maka anda seperti berjalan di dunia yang lain. Atmosfirnya begitu berbeda, sangat tenang dan memanjakan.
Ketika angin berhembus anda akan melihat pohon bambu yang berwarna hijau mulus ini menari dan bernyanyi lewat gesekan dedaunan dan batangnya yang tinggi lurus.
Untuk menuju Arashiyama dan hutan bambunya anda cukup naik kereta di jalur Hankyu Line yang mana bisa naik dari Stasiun Kawaramachi di Kyoto dan juga Stasiun Umeda di Osaka.
Jangan lewatkan juga untuk menikmati hembusan angin sore di pinggiran Sungai Katsura, dijamin akan membuat anda tenang dan benar-benar tenggelam dalam kedamaian liburan ke Jepang kali ini.
2 – Togetsukyu Bridge
Togetsukyu sendiri memilki arti penyeberangan ke bulan dan sejak dibangun ratusan tahun yang lalu, Togetsukyu bridge telah mengalami beberapa kali perbaikan dan desain yang sekarang merupakan desain sejak tahun 1943.
Jembatan ini merupakan salah satu jembatan terindah yang bisa anda jumpai ketika liburan ke Jepang, dengan panjang kurang lebih 155 meter.
Jika anda berjalan melewati jembatan ini maka anda sepertiterhipnotis dengan pemandangan hutan dan pegunungan yang indah dan tentu saja warna-warni pohon cantik dan asri yang menghiasi sekitar jembatan.
Berita bagusnya adalah anda bisa mengunjungi jembatan ini di semua musim sekalipun tetap saja bahwa musum semi dimana bunga sakura bermekaran akan selalu menjadi waktu terbaik untuk menikmati pemandangan di kawasan ini
3 – Sagano Romantic Train
Kereta api sagano atau yang biasa disebut sebagai Sagano Romantic Train merupakan sebuah kereta klasik yang khusus di sediakan untuk berkeliling di sekitar Arashiyama. Pengalaman naik kereta tua ini akan membawa anda menikmati pemandangan di sekitar Arashiyama dimana anda akan menempuh jalur sepanjang 25 dalam waktu 25 menit.
4 – Hozugawa River Boat
Hozugawa river boat menjadi salah satu tempat yang seri dikunjungi olwh wisatawan baik dari Indonesia maupun dari mancanegara. Perjalanan menyusuri sungai selama 2 jam menggunakan perahu tradisional ini juga bisa anda lakukan untuk menikmati pemandangan di Arashiyama selain menggunakan Sagana romantic train.
5 – Kuil Tenryuji
Kuil tenryuji adalah kuil di lereng gunung arashiyama,di sisi barat kota kyoto yang terkenal dengan taman jepang nihotein dengan panorama menakjubkan. Lokasinya tidak jauh dari jembatan Togetsu di pinggir sungai, melengkapi deretan kuil-kuil di Kyoto lainnya seperti Kuil Kiyomizudera, Kuil Fushimi-Inari Taisha, dan Kuil Heian Jingu yang lebih dulu diakui oleh UNESCO. nama Kuil Tenryuji adalah yang paling terkenal di Jepang ketika menyebut daerah wisata Arashiyama. Kuil di bagian selatan stasiun Arashiyama ini berada di bagian dalam hutan bambu Arashiyama yang terkenal.
Cara Menuju ke Arashiyama dari Kyoto
Arashiyama merupakan salah satu tempat wisata favorit bagi siapapun yang singgah di kota penuh budaya bernama Kyoto ini karena itu ada 3 (tiga) cara untuk menuju ke kawasan ini yaitu:
- Menggunakan JR – Dari Kyoto Station anda bisa naik JR Sagano Line (disebut juga JR Sanin Line) dimana untuk 1x perjalanan Saga – Arashiyama hanya membutuhkan waktu 15 menit dengan biaya ¥240, selanjutnya anda tinggal berjalan kaki selama 10 menit untuk sampai di Arashiyama
- Menggunakan Keifuku Railways (Randen) – kereta kecil Keifuku Arashiyama Line ini menghubungkan Arashiyama dengan Omiya Station yang ada di sebuah interchange station di Shijo Street and Omiya Street. Hanya butuh 20 menit dan ¥210 untuk menuju ke Arashiyama
- Menggunakan Hankyu Railways – Kalau anda berangkat dari Kawaramachi atau Karasuma Station yang ada di pusat kota Kyoto (Shijo Street) maka naiklah Hankyu Main Line menuju Katsura Station kemudian dilanjutkan lagi dengan Hankyu Arashiyama Line.
PERHATIAN – Sekalipun anda moda transportasi dengan bis tapi saya pribadi lebih menyarankan anda tetap menggunakan kereta dimana hal ini untuk menghindari kemacetan menuju Arashiyama
Rekomendasi hotel di sekitar Arashiyama
Informasi kali ini tentu akan jadi bertambah lengkap kalau saya bisa menuliskan juga beberapa hotel terbaik yang bisa anda pesan ketika akan singgah di Kyoto dan mengeksplorasi Arashiyama.
Adapun daftar hotelnya sebagai berikut:
- Japaning Hotel liV Ranroukaku – Rp.1.600.000
- First Cabin Kyoto Arashiyama – Rp.265.000
- Riverside Arashiyama – Rp.7.600.000
Mengunjungi Arashiyama akan jadi sebuah keputusan liburan ke Jepang terbaik yang akan anda buat!
Terima kasih sudah membaca cerita perjalanan saya liburan ke Jepang kali,
Anda bisa membaca eBook saya berjudul One Step Closer to Japan jika ingin mengetahui secara lebih detil tentang tempat-tempat wisata di Jepang secara lebih lengkap, intinya adalah saya berbagi cerita tentang cara berkeliling Jepang tanpa menggunakan jasa agen wisata dan tentu saja saya lengkapi dengan rekomendasi tempat makan dan hotel – hotel yang nyaman.
Jika anda sudah sering bepergian ke Jepang, silahkan tinggalkan komentar dan saran perjalanan anda melalui komentar di bawah ini!